Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lekagak Telenggen kembali melakukan aksi teror di Kawasan Pegunungan Distrik Wanwi, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah. Seorang warga sipil bernama Syafaruddin yang berprofesi sebagai tukang ojek tewas dibunuh.
Korban dibunuh menggunakan senjata tajam di bagian kepala dan kaki sebelum jasadnya dibuang ke jurang sedalam 500 meter.
“Kami akan terus bekerja keras untuk menindak tegas pelaku dan mencegah kejadian serupa, saat ini pelaku masih kami dalami,” ujar Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol Faizal Ramadhani,” Sabtu (12/7/2025).
Satgas Ops Damai Cartenz bersama anggota Polres Puncak Jaya dan TNI telah berhasil mengevakuasi korban dengan menempuh jalur yang cukup ekstrem menuruni jurang sedalam 500 meter.
Kondisi medan yang curam dan berbukit membuat proses evakuasi berjalan dengan penuh tantangan.
Tim harus berjalan kaki sejauh 5 kilometer dan menuruni jurang sebelum berhasil mengevakuasi jenazah korban yang kemudian dibawa menggunakan motor ke Jembatan Distrik Wanwi dan selanjutnya diangkut dengan ambulans ke RSUD Mulia untuk selanjutnya dipulangkan ke Makassar.
Sementara itu, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz, Kombes Pol Yusuf Sutejo juga mengimbaua kepada masyarakat untuk tetap tenang dan waspada.
“Kejadian ini menjadi pengingat akan risiko yang dihadapi masyarakat sipil di daerah Puncak Jaya,”ujarnya.
“Namun respons cepat aparat gabungan bersama TNI menunjukkan komitmen penuh negara dalam menjamin keamanan dan kemanusiaan di Tanah Papua,”pungkasnya.
Sumber: okezone
Foto: Biadab! KKB Papua Bunuh Warga Secara Sadis, Mayatnya Dilempar ke Jurang Sedalam 500 Meter
Artikel Terkait
Relawan Jokowi Tuding Habib Rizieq Jadi Konsultan Gerakan Pemakzulan Gibran
Toyota Luncurkan Mobil Baru Harga Rp 130 Jutaan, Iritnya Gila Sampai 22,9 Km/Liter
Anies Singgung Presiden RI Kerap Absen di Pertemuan PBB, Selalu Diwakili Menlu
Penampakan Rumah Mewah Raja Minyak Riza Chalid Usai Jadi Tersangka Korupsi