NARASIBARU.COM -Gempa bumi mengguncang wilayah Enggano, Provinsi Bengkulu sekitar pukul 11.32 WIB, Jumat, 7 Februari 2025.
Laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut terjadi dengan magnitudo 6,4.
"Lokasi gempa berada di koordinat 9.45 lintang selatan, 97.68 bujur timur atau 684 km barat daya Enggano, Bengkulu," demikian keterangan BMKG dikutip dari akun X resminya.
Gempa berada di lautan dengan kedalaman 19 Km.
Sementara itu, belum ada informasi terbaru terkait dampak yang timbul akibat gempa tersebut, baik potensi kerusakan bangunan maupun adanya korban.
"Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," demikian keterangan BMKG.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Eks Kasat Reskrim Teluk Bintuni Hilang Tanpa Jejak: Keluarga Merana, Kapolres Malah Dapat Promosi
Penemuan Kerangka Manusia di Aspol Gresik Belum Ada Titik Terang, 15 Anggota Polisi Diperiksa
Senyum Hasto di Sidang Perdana Kasus Dua Perkara
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Bayah Banten, Tidak Berpotensi Tsunami