Remaja Masjid Ikut Serta dalam Pengamanan Perayaan Natal di Gereja Katedral Medan

- Minggu, 24 Desember 2023 | 21:30 WIB
Remaja Masjid Ikut Serta dalam Pengamanan Perayaan Natal di Gereja Katedral Medan

"Mereka (remaja masjid) biasanya di perayaan besar gereja juga tetap ikut andil, nggak mesti Natal doang. Kadang dikirim 5-10 remaja masjid untuk kolaborasi dengan kami sebagai seksi keamanan internal Gereja," ujar Putra di Gereja Katedral Medan, Minggu (24/12/2023), dilansir dari rri.co.id.

Pihak gereja memastikan bahwa setiap tahun remaja masjid di kelurahan AUR membantu menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas. Tugas mereka termasuk melakukan pemeriksaan barang bawaan umat di pintu-pintu masuk gereja.

"Pemeriksaan dilakukan di luar pagar gereja, kita siapkan tenda, jadi sebelum umat masuk dalam pagar, kita sudah sterilkan di luar. Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan," tambahnya. 

Baca Juga: Spirit Pemberdayaan Umat: ICMI Muda Sulteng dan BMIS Galang Dukungan untuk Guru Ngaji

"Kami juga punya alat metal detector untuk mengecek umat yang mau masuk ke dalam gereja. Pintu masuk kami sediakkan juga di belakang, kalau ada yang parkir di belakang," jelas Putra, mengakhiri penjelasannya.***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarpalu.net


Halaman:

Komentar