Lahat, NARASIBARU.COM - Puluhan kendaraan dinas Pemkab Lahat baik yang digunakan untuk operasional maupun pelayanan, dikumpulkan di halaman Pemkab Lahat.
Selain untuk infentalisir aset, satu persatu kendaraan dinas dipasangkan stiker logo Pemkab Lahat.
Pemasangan stiker berlogo Pemkab Lahat ini dilakukan langsung Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP MM didampingi Kepala Badan Perencanaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Lahat, M Ghupran D SE MM.
Muhammad Farid mengatakan, kendaraan dinas yang digunakan oleh ASN tujuannya sebagai operasional pendukung dalam rangka menjalankan tugas, juga sekaligus untuk mempermudah pelayanan dasar ke masyarakat. Karena itu, kendaraan dinas yang digunakan, harus dirawat.
"ASN saya pinta untuk menjaga aset yg sudah diamanahkan. Itu tanda bahwa kita sebagai ASN yang taat aturan," kata Muhammad Farid, Kamis (4/1/2024).
Muhammad Farid menambahkan, selain merawat, ASN yang menggunakan kendaraan dinas juga harus menaati aturan, seperti melengkapi surat menyurat dan taat membayar retribusi.
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?