Telah Lahir Anak Ketiga Ustaz Abdul Somad dari Istrinya Hafidzah Penghafal Al Qur’an, Ini Sosoknya

- Kamis, 03 Juli 2025 | 11:40 WIB
Telah Lahir Anak Ketiga Ustaz Abdul Somad dari Istrinya Hafidzah Penghafal Al Qur’an, Ini Sosoknya


NARASIBARU.COM - 
Ustaz Abdul Somad alias UAS sedang berbahagia karena baru saja dikaruniai anak kedua dari Fatimah Az Zahra Salim Barabud.

Bayi berjenis kelamin laki-laki itu lahir pada Selasa (1/7) pukul 15.03 WIB.

Kabar kelahiran dari Sosok Fatimah Az Zahra Salim Barabud pun diungkapkan secara langsung oleh UAS di Instagram miliknya.

UAS mengungkapkan bahwa nama panggilan bayi laki-laki itu lahir dengan berat badan 4 kilogram dan panjang 51 sentimeter.

Bayi itu merupakan adik dari Samy Ahmad Mesbahy Ibadillah, anak pertama UAS dari pernikahannya dengan Fatimah Az Zahra.

Dengan lahirnya bayi laki-laki itu, Ustaz Abdul Somad telah memiliki tiga orang anak, sang putra sulung, Mizyan Hadziq Abdillah, lahir dari rahim Mellya Juniarti yang kini sudah bercerai.

Kelahiran anak ketiga UAS itu membuat sosok Fatimah Az Zahra kembali menjadi sorotan.

Istri daun muda Ustaz Abdul Somad merupakan wanita kelahiran 1 Oktober 2001 di Jombang, Jawa Timur.

Fatimah adalah putri Salim Sholeh Barabud, warga Perum Kepuh Permai di Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur (Jatim).

Sosoknya menjadi sorotan karena menikah dengan UAS saat berusia 20 tahun dan terpaut usia 24 tahun lebih muda dari sang suami.

Dari informasi yang terhimpun menyebutkan bahwa Fatimah adalah seorang santri di Pondok Pesantren Ma’had Al-Muqoddasah li Tahfidhil Quran, Nglumpang, Mlarak, Ponorogo, Jawa Timur.

Fatimah sudah mengenyam pendidikan di pondok pesantren sejak lulus dari bangku SD (Sekolah Dasar).

Ia kemudian menyelesaikan pendidikannya di Madrasah Aliyah atau setara dengan SMA.

Selain itu, Fatimah juga disebut sebagai sosok penghafal Al Quran.

Fatimah Az Zahra menikah dengan UAS pada 28 April 2021 dengan mahar berupa emas seberat 244 gram.

Ia kemudian melahirkan anak pertama yang Samy Ahmad Mesbahy Abdillah yang lahir pada 17 Februari 2022.

Selang tiga tahun, Fatimah Az Zahra kembali melahirkan seorang bayi laki-laki.

“Telah lahir adik Samy. Selasa, 5 Muharram 1447H / 1 Juli 2025. Pukul: 15.03. Laki-laki. Berat: 4kg. Panjang: 51cm. Normal,” tulisnya dalam Instagram miliknya

Dalam unggahannya, pedakwah itu meminta doa terbaik bagi putranya ini.

“Mohon jamaah doakan semoga anak-anak kita semua menjadi anak-anak sholih dan sholihah. Allah selamatkan anak-anak Palestina,” jelasnya lagi.

Postingan itu langsung mendapatkan ucapan selamat dari netizen dan sahabat.

“Alhamdulillah semoga kelak meneruskan dakwah seperti pak ustadz,” beber akun lainnya.

Seperti diketahui, ini adalah anak ketiga yang dimiliki Ustaz Abdul Somad.

Sebelumnya ia telah dikaruniai anak dari pernikahannya dengan Mellya Juniarti, bernama Mizyan Hadziq Abdillah. 

Semoga menjadi anak yang sholeh. 

Sumber: jawapos

Komentar