Jakarta: Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Rasyid Baswedan, bertemu dengan relawan pendukungnya di Jawa Timur.
Potret kebersamaan Anies dengan para relawan pendukung dibagikan di Instagram pada Sabtu, 27 Mei 2023. Acara pertemuan sekaligus makan malam bersama itu mengusung tajuk ‘Anda Bertanya, Anies Menjawab’
“Syukur Alhamdulillah bisa bersilaturahmi dengan seluruh simpul relawan di Jawa Timur, apresiasi dan terima kasih untuk Relawan Kuning Ijo Biru (KIB) yang telah mewujudkan kegiatan ini,” tulis Anies.
Anies Baswedan. Foto: Instagram
Baca: Anies Bertemu Relawan di Pasuruan, Bahas Kesejahteraan di 4 Sektor
Anies mengatakan, dirinya banyak menerima masukan dalam acara tersebut. Tak hanya itu, ia juga membuka ruang diskusi dan bertukar gagasan soal langkah yang perlu dilakukan demi kebaikan bangsa bersama para pendukungnya yang hadir.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci
Andre Taulany dan Natasha Rizky Terlalu Akrab, Desta Cemburu?
3 Tahun Nganggur, Sule Sentil Sosok Artis yang Jadi Biang Kerok, Kini Andalkan Penghasilan di TikTok
Pandji Pragiwaksono Terancam Denda 50 Kerbau Akibat Candaan soal Adat Toraja