Jazuli pun meminta dalam jangka waktu yang singkat ini, Presiden Jokowi mampu menunaikan janji-janjinya kepada rakyat.
“Semua target-target yang disampaikan Pak Jokowi tadi bisa dicapai apabila ada komitmen. Saya rasa, dengan masa jabatan yang tinggal setahun lagi, Pak Presiden harus benar-benar merampungkan janji-janji beliau di masa kampanye lalu”, ucapnya.
Jazuli pun menyebut bahwa Presiden Jokowi tak perlu khawatir dengan adanya estafet kepemimpinan pasca Pemilu 2024.
“Saya meyakini, siapapun pengganti Pak Jokowi nantinya akan meneruskan program dan kebijakan yang baik bagi bangsa dan negara. Namun, tak perlu tersinggung apabila ada kebijakan-kebijakan yang diubah ataupun direvisi apabila dinilai tak tepat. Ini biasa saja dalam alam demokrasi”, pungkas Jazuli.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Prabowo Ambil Alih Tanggung Jawab Whoosh? Tunggu Dulu! Puan Mau Bongkar-bongkaran soal Keputusan di Era Jokowi
Respons Keras Said Didu saat Prabowo Sebut Bertanggung Jawab atas Whoosh: Presiden Cabut Taring Purbaya!
Prof Henri Balik Badan Kritik Jokowi: Anaknya Belum Siap, Direkayasa Dipaksakan jadi Wapres
Saut Situmorang: Luhut jadi Dewa Penyelesaian Kebusukan Whoosh