Dihadiri Anak Prabowo yang Merupakan Desainer, TKN Luncurkan Desain Merchandise Prabowo-Gibran

- Jumat, 12 Januari 2024 | 11:01 WIB
Dihadiri Anak Prabowo yang Merupakan Desainer, TKN Luncurkan Desain Merchandise Prabowo-Gibran

"Kita itu kalau ada serangan gak boleh kita balas dengan serangan, tapi kita balas dengan senyuman, joget, dan yang paling penting karya. Karena itulah yang membuat anak anak muda di Indonesia akan bisa lebih baik dan lebih maju lagi," katanya.

Peluncuran desain merchandise Prabowo Gibran ini juga dihadiri oleh putra Prabowo, Didit Hediprasetyo yang merupakan salah satu desainer ternama di dunia. Arief mengatakan, kehadiran putra Prabowo tersebut sebagai wujud dukungan dan motivasi bagi anak-anak muda agar bisa terus berkarya.

"Kami bangga sekali atas dukungan yang diberikan. Kami yakin betul bahwa akan lahir banyak anak-anak muda yang karyanya mendunia," kata Arief.

Sementara, Fero Walandaow mengatakan desain merchandise Prabowo-Gibran terebut akan dihibahkan untuk masyarakat. Dia berharap karya anak bahgsa ini dapat dimanfaatkan oleh para pelaku usaha kreatif dan UMKM.

“Desainnya dihibahkan teman-teman di mana pun. Jadi desainnya itu bisa di-redesign lagi dan mereka bisa dapat penghasilan juga dari situ,” kata Fero.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jawapos.com


Halaman:

Komentar

Terpopuler