KPPS di Lombok Utara Mundur Sebelum Dilantik, KPU Bingung

- Senin, 15 Januari 2024 | 19:31 WIB
KPPS di Lombok Utara Mundur Sebelum Dilantik, KPU Bingung

LOMBOK UTARA, POS BALI - KPU Kabupaten Lombok Utara (KLU) mengaku bingung dengan adanya sejumlah petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) mengundurkan diri sebelum dilantik.

“Saya belum mengetahui jumlah KPPS yang mengundurkan diri, tapi tidak banyak. Yang jelas, betul ada yang mundur di beberapa tempat, padahal belum dilantik. Saya belum mendapat data validnya,” ungkap Ketua KPU Lombok Utara, Juraidin, Senin (15/1).

Juraidin mengungkapkan, pada saat penerimaan pelamar KPPS, panitia mengevaluasi secara ketat.

Baca Juga: Material Proyek Masih Berserakan, Bupati Badung Serahkan Gedung Graha Pemilu Alaya Giri Nata, KPU RI dan Bawaslu RI Beri Penilian

Namun, entah dengan alasan apa mereka kemudian justru mengundurkan diri, dia belum mendapat konfirmasi.

“Kami seleksi ketat juga. Jka disinggung soal ada yang berafiliasi partai politik (tertentu), saya rasa itu tidak mungkin karena kami seleksi terlebih dahulu,” jaminnya.


Halaman:

Komentar

Terpopuler