PONTIANAK – Sekretaris Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Pontianak Mujiono memberikan apresiasi tinggi terhadap kinerja Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) setempat dalam upaya meningkatkan pelayanan publik.
Apresiasi tersebut disampaikan melihat berbagai capaian positif yang telah dicapai oleh PDAM, termasuk peningkatan kualitas air, efisiensi operasional, dan penerapan inovasi dalam pengelolaan sumber daya air.
“PDAM ini sudah memiliki progres yang baik,” kata Mujiono di Pontianak, kemarin.
Mujiono menyoroti salah satu strategi PDAM dalam meningkatkan layanan yakni dengan pemanfaatan teknologi informasi.
Menurut Mujiono, pemanfaatan teknologi informasi ini sebagai alat dalam mengelola dan meningkatkan pelayanan di suatu perusahaan.
Selain itu lanjut Mujiono pemanfaatan teknologi informasi oleh PDAM adalah langkah positif yang akan memberikan manfaat besar kepada masyarakat.
Artikel Terkait
Hotman Paris Siap Bantu Kasus Es Gabus Suderajat, Perempuan Ini Diduga Pemicu Viral
Oknum Aparat Minta Maaf ke Penjual Es Kue Bogor: Kronologi Lengkap & Bantuan yang Diterima Korban
Kisah Sudrajat: Rumah Ambrol, Anak Tak Sekolah, dan Bantuan yang Datang
Kisah Pilu Sudrajat di Bogor: Rumah Ambrol & 3 Anak Putus Sekolah