Pantauan Suara.com di lokasi, Minggu (14/5/2023), rombongan PSI tiba sekitar pukul 08.30 WIB. Massa PSI yang berjumlah ratusan tampak mengecakan kaos berwarna merah, membawa spanduk dan bendera.
Mereka menyayikan yel-yel secara bersama-sama 'Si, Si, Si kami PSI. Si, Si, Si kami Jokowi'. Barisan massa PSI itu tampak dipimpin oleh Ketua Umum PSI Giring Ganesha.
Para kader PSI terlihat membawa spanduk hingga papan spanduk bertuliskan ‘Tegak Lurus Bersama Pak Jokowi’ dan sebuah poster bergambar wajah Presiden Joko Widodo (Jokowi). Giring mengatakan spanduk dan yel-yel itu merupakan bentuk tanda menggemakan semangat Jokowi.
“PSI terus akan melanjutkan perjuangan dari bapak dan kita sekarang punya semangat yaitu Jokowi-isme,” ujar Giring.
Sumber: suara
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Respons Keras Said Didu saat Prabowo Sebut Bertanggung Jawab atas Whoosh: Presiden Cabut Taring Purbaya!
Prof Henri Balik Badan Kritik Jokowi: Anaknya Belum Siap, Direkayasa Dipaksakan jadi Wapres
Saut Situmorang: Luhut jadi Dewa Penyelesaian Kebusukan Whoosh
Ekonom Deteksi Rencana Jahat di Proyek Whoosh Bengkak 1,2 Miliar USD