Anies: dari Pandemi Kita Tahu Siapa Pemimpin yang Pakai Ilmu Pengetahuan dan Tidak

- Senin, 02 Oktober 2023 | 14:00 WIB
Anies: dari Pandemi Kita Tahu Siapa Pemimpin yang Pakai Ilmu Pengetahuan dan Tidak

NARASIBARU.COM - Bacapres dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, mengenang bagaimana ketika Indonesia menghadapi pandemi COVID-19 pada 2020-2022. 


Anies mengatakan, dari COVID-19, masyarakat bisa mengetahui siapa pemimpin yang mengambil kebijakan berdasarkan ilmu pengetahuan dan mana yang tidak.


"Kejadian 3 tahun lalu. Saat itu pada saat terjadi pandemi, saat itu ketahuan siapa pemimpin pakai ilmu pengetahuan siapa tidak pakai ilmu pengetahuan," kata Anies saat berdiskusi dengan alumni ITB di Bandung, Minggu (1/10).


"Dan itu menjadi ujian bagi pemimpin se-dunia bukan cuma Indonesia. Kita tertawakan yang sekarang pakai kalung macam-macam, yang pakai metode macam-macam kenapa? Karena mereka menomorduakan science, teknologi, dan tak menghargai ilmuwan," tambah dia.


Halaman:

Komentar