NARASIBARU.COM - Mantan Istri Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto yakni Siti Hediati Hariyadi atau dikenal dengan Titiek Soeharto mendatangi rumah pribadi Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2023).
Berdasarkan pantauan tim tvOnenews.com, Titiek tiba di rumah Prabowo pada pukul 19.20 WIB dengan menggunakan Mobil Alphard bernomor B 144 SH.
Saat tiba, Titiek tak menjawab sejumlah pertanyaan dari para awak media mengenai kehadirannya di rumah pribadi Prabowo saat elite Gerindra tengah rapat.
Kehadiran Titiek Soeharto ini telah dikonfirmasi langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Rahayu Saraswati.
“Sudah ada, tadi sudah masuk," kata Saras kepada wartawan di lokasi.
Kendati demikian, Ketua Umum Tidar ini juga mengaku belum mengetahui terkait maksud kedatangan mantan istri Prabowo itu.
Ia mengaku belum mendapat informasi, Titiek diundang sebagai apa dalam rapat dewan pembina Partai Gerindra yang tengah berlangsung malam ini.
Artikel Terkait
Gus Yahya Tolak Desakan Mundur: Keputusan Sepihak, Saya Tidak Diberi Klarifikasi Terbuka!
Meredam Ketegangan Politik: Jokowi dan Megawati Diharapkan Berdialog Terkait Isu Ijazah
Mantan BIN: Bagaimana Mau Reformasi Polri, Ada Petinggi Jadi Anggota Komisi
Lebih Pilih Hadiri Forum Bloomberg daripada Sidang, Jokowi Jangan Anggap Enteng Kasus Ijazah