Menurut Jurubicara Timnas pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas Amin), Surya Tjandra, minimnya baliho yang terpampang karena dana yang dimiliki pasangan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu sangat terbatas.
"Anggaran terbatas, bahkan beberapa kawan inisiatif (bikin) gerakan pasang spanduk banner secara mandiri di seluruh negeri," kata Surya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (29/11).
Tidak hanya baliho, kampanye pasangan capres-cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, dan Partai Kebangkitan Bangsa di media sosial tidak semasif pasangan sebelah.
"Kita tidak pakai buzzer, influencer kita kebanyakan dari rakyat sendiri, anak muda, profesional, bahkan dari kelompok disabilitas," pungkas Surya Tjandra
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
UI Jangan Cari Duit seperti Korporasi
DPR RI Langgar Tuntutan 17+8, Kini Ahmad Sahroni CS Batal Dipecat
Said Didu: Prabowo Dianggap Pasang Badan Buat Jokowi soal Whoosh
Sahroni CS Tetap Jadi Anggota DPR, Ini Putusan Lengkap MKD