Inilah Sosok Sabam Manalu Sejahterakan Ribuan Buruh Belawan, Bagikan Rumah Gratis

- Minggu, 07 Januari 2024 | 01:00 WIB
Inilah Sosok Sabam Manalu Sejahterakan Ribuan Buruh Belawan, Bagikan Rumah Gratis

Sosok tokoh buruh muda Sumatera Utara ini, berprinsip membangun kehidupan tidak berhenti hanya memperjuangkan diri sendiri. "Bisa membantu dan berbuat untuk orang lain terlebih mereka yang ada disekitar, sudah menjadi bagian panggilan hidup saya. Bahkan hancur demi kawan, kita siap," kata Sabam kepada media belum lama ini.

 

Dorongan berbuat untuk sesama bagi Sabam Parulian Parsaoran Manalu kini ibarat tidak terbendung lagi. Namun untuk melakukan perbuatan yang lebih besar dibutuhkan kekuatan yang lebih besar pula.

Baca Juga: Satu Lagi, Pemain Berdarah Indonesia Yang Bermain di Klub Panathinaikos Siap Gabung Timnas

Alasan itu juga mendorong Sekretaris Jenderal DPP FSPTI-KSPSI ini untuk maju sebagai Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI pada Pemilu Serentak tahun 2024. "Masuk dalam sistem pemerintahan menjadi perjuangan kita selanjutnya, bagaimana nantinya menjamin keberlanjutan program peningkatan kesejahteraan buruh dalam lingkup pelabuhan dan sektor lainnya," ujarnya. 

 

Saat maju sebagai Calon DPD RI dari dapil Sumatera Utara, langkah Sabam pun direstui warga Sumatera Utara yang dibuktikan dengan lolosnya syarat dukungan minimal menjadi bakal calon anggota DPD RI hingga penetapan Daftar Calon Tetap dengan memperoleh nomor urut 19. 

 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: portibinews.com


Halaman:

Komentar

Terpopuler