Unik, Pohon Natal di Gereja Katolik Santo Cornelius Kota Madiun Terbuat Dari Sampah Botol Plastik

- Jumat, 22 Desember 2023 | 11:00 WIB
Unik, Pohon Natal di Gereja Katolik Santo Cornelius Kota Madiun Terbuat Dari Sampah Botol Plastik

 

Madiun, NARASIBARU.COM - Jelang hari natal pengurus Gereja katolik santo cornelius Kota Madiun membuat pohon natal unik dari ribuan botol plastik bekas.

Setidaknya ada 3.500 botol plastik yang dikumpulkan dari umat sekitar gereja untuk pembuatan pohon natal tersebut.

Botol plastik berbagai ukuran tersebut dirangkai dan direkatkan dengan menggunakan staples hingga menjadi pohon natal setinggi 9 meter.

Agar tidak kemasukan air hujan, botol plastik tersebut dipotong pada bagian bawahnya. Pohon natal ini juga di hias dengan bola yang melambangkan telur kehidupan.


Halaman:

Komentar