Hujan Deras dan Angin Kencang, Lima Kecamatan di Tulungagung Terdampak

- Rabu, 03 Januari 2024 | 19:00 WIB
Hujan Deras dan Angin Kencang, Lima Kecamatan di Tulungagung Terdampak

Tulungagung, NARASIBARU.COM - Hujan disertai angin kencang yang terjadi secara menyeluruh di Kabupaten Tulungagung menyebabkan lima kecamatan terdampak pada Rabu (3/1/2024).

Imbas dari hujan disertai angin kencang itu membuat pohon tumbang dan atap rumahdi wilayah Kabupaten Tulungagung beterbangan.

Bencana hujan deras disertai angin kencang di wilayah Kabupaten Tulungagung tersebut terjadi pada Rabu (3/1/2024) sekitar pukul 13.00 WIB. Saat itu seluruh wilayah terjadi hujan angin secara merata.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tulungagung, Robinson Nadeak mengatakan, fenomena hujan deras dan angin kencang tersebut terjadi cukup lama yakni sekitar satu jam pada 19 kecamatan di Kabupaten Tulungagung.

Baca Juga: Katanya Ramah Disabilitas, Kenapa Kota Kediri Tak Ada SLB Negeri, Ini Penjelasan Dinas Pendidikan

Akibat bencana tersebut, setidaknya terdapat lima wilayah di Kabupaten Tulungagung yang terdampak bencana tersebut. Beberapa rumah warga juga terdampak.

"Total ada sekitar lima kecamatan yakni di Kecamatan Kedungwaru, Boyolangu, Kalidawir, Rejotangan dan Kecamatan Pakel," kata Robinson Nadeak, Rabu (3/1/2024).


Halaman:

Komentar

Terpopuler