NARASIBARU.COM - Perputaran uang di Wisata Kuliner Halal Aman dan Sehat alias Wisata KHAS Pasar Lama Kota Serang hampir mencapai Rp 3 miliar.
Pencapaian omzet atau pendapatan hampir Rp 3 miliar itu diperoleh para pedagang, sejak Wisata KHAS Pasar Lama Kota Serang resmi beroperasi hingga 30 hari kemudian.
Realisasi pendapatan hampir Rp 3 miliar Wisata KHAS itu di luar prediksi, karena pasar yang berlokasi di Jalan Maulana Hasanuddin, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Serang, Kota Serang, itu dulunya kumuh dan tak terurus.
Kepala Dinkopukmperindag Kota Serang Wahyu Nurjamil mengatakan, perputaran uang di Wisata KHAS di Pasar Lama Kota Serang selama sebulan hampir mencapai Rp 3 miliar.
"Alhamdulillah yang di satu bulan ini untuk pedagang kulinernya Rp 1,2 miliaran," ujar, kepada NARASIBARU.COM, Minggu 7 Januari 2024
"Untuk pedagang duren Rp 1,7 miliar. Jadi itu 2,9 1 bulan ini, setelah mereka pemindahan di sini," katanya.
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?