PATI UPDATE – Penderita asam lambung dianjurkan untuk menghindari sejumlah makanan yang menjadi pantangannya. Lantas, tahukah Anda pantangan asam lambung yang berasal dari makanan?
Perlu disadari jika naiknya asam lambung salah satunya dipicu oleh pola makan yang salah. Ketika sudah terjadi, penderita disarankan untuk mengonsumsi makanan secara teratur. Begitu pula, menghindari sejumlah makanan yang berpotensi untuk memperburuk kondisinya.
Menghindari sejumlah makanan pantangan bagi penderita asam lambung menjadi sebuah keharusan. Karena, ini menjadi jalan terbaik ketika penderita menginginkan kesembuhan dari masalah tersebut.
Daftar Makanan Pantangan Asam Lambung
Berikut ini daftar dari makanan pantangan asam lambung yang sebaiknya dibatasi atau dihindari:
1. Makanan yang Pedas
Penderita sangat dilarang untuk mengonsumsi makanan yang pedas. Pasalnya, makanan pedas ini bisa mengiritasi dan menimbulkan nyeri ulu hati.
Makanan pedas mengandung capsaicin. Kandungan ini diketahui dapat memicu naiknya gejala asam lambung.
Lebih parahnya, senyawa tersebut dapat menyebabkan iritasi pada lambung.
Artikel Terkait
HINDARI OBESITAS ! Pahami Penyebab dan Ragam Penyakit yang Dapat Mengganggu Aktivitas
Mulai Umur Berapa Pengukuran Tensimeter Perlu Dilakukan untuk Mendeteksi Hipertensi?
Langkah-langkah Membedah Kesehatan Tulang: Panduan untuk Mengenali Tulang yang Sehat
Panduan Lengkap Melahirkan dengan BPJS Kesehatan: Syarat, Prosedur, dan Biaya yang Ditanggung