Musrenbang di Tirtajaya Depok Mayoritas Soal Fisik, Ini Rinciannya

- Kamis, 18 Januari 2024 | 04:30 WIB
Musrenbang di Tirtajaya Depok Mayoritas Soal Fisik, Ini Rinciannya

NARASIBARU.COM - Aparatur Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, menghelat Musrenbang untuk mengulas usulan dari RW terkait pembangunan di aula kelurahan, Senin (15/1).

Lurah Tirtajaya, Yadi Supriadi mengatakan, Musrenbang Tirtajaya didominasi oleh kegiatan non fisik.

"Alhamdulillah berjalan lancar dan memang pembangunan pada tahun 2025 dikuasai 13 kegiatan non fisik dan 5 pembangunan fisik lalu ada 7 menu pilihan," ucap Yadi Supriadi kepada Radar Depok.

Baca Juga: Camping Ground Lanakila Lake, Bisa Lihat Indahnya Sunset di Tepian Bendungan Way Sekampung, Viewnya Keren Banget

Yadi Supriadi menuturkan, kegiatan fisik yang dilakukan meliputi Penerangan Jalan Umum (PJU), sumur resapan, drainase, pengaspalan dan Posyandu.

Yadi supriadi menambahkan, ada beberapa titik yang akan dilakukan pembangunan fisik pada tahun 2025. Misalnya, PJU ada di RW7 dan RW8 sebanyak 11 titik di tiap RW, sumur resapan ada di RW1 sampai RW10, drainase di RW2, RW3, RW9, pengaspalan di RW4 dan RW6, dan pembangunan Posyandu di RW1.

Kemudian, terang Yadi Supriadi, ada sebanyak 13 kegiatan non fisik yang akan di selenggarakan pada tahun 2025.

Baca Juga: Bawaslu Depok Mau Tertibkan Spanduk Kampanye Nakal, Ini Titik yang Dilarang

"Ada pengolahan sampah, Posyandu digital, Paud, konseling remaja, kampung keluarga berkualitas, Pekarangan Pangan Lestari (P2L), Posbindu, Proklim, stunting, PKK, Kelurahan Layak anak, kelurahan sehat, Pokja Bunda Paud," jelas Yadi Supriadi.

Yadi Supriadi membeberkan, ada juga menu pilihan yang akan dijadikan usulan untuk tahun 2025.

"Kegiatan pelatihan, kelurahan sehat, kampung tanggap bencana, forum masyarakat, pelatihan kompetensi, pengembanvan komoditas, dan Teknologi Tepat Guna (TTG)," beber Yadi Supriadi.

Baca Juga: Pajak Hiburan di Depok Naik, Ini Rinciannya

Yadi Supriadi menyatakan, jumlah anggaran yang diberikan untuk dana kelurahan pada tahun 2025 berjumlah Rp2,5miliar.

"Total dana untuk kegiatan tersebut berjumlah Rp 2.498.981.380," tutup Yadi Supriadi. ***

Jurnalis : Gabriel

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radardepok.com

Komentar