Kobaran api turut mengiringi demo di depan Kantor DPRD Makassar, Jalan Ap Pettarani Kota Makassar, Jumat malam, 29 Agustus 2025.
Kobaran api berasal dari sejumlah sepeda motor di parkiran depan Kantor DPRD Makassar yang dibakar massa.
Pendemo awalnya berorasi di depan Gedung DPRD. Lambat laun, massa memaksa masuk ke dalam pelataran Kantor DPRD dengan cara menjebol pagar.
Sama halnya di Jakarta, demo mahasiswa sejumlah kampus ini dilakukan untuk meminta keadilan atas tindakan represif aparat kepolisian terhadap demonstran.
Mereka juga menolak kenaikan tunjangan anggota DPR di Senayan, Jakarta.
Dalam rekaman yang diterima redaksi, massa tidak cukup membakar sepeda motor. Sejumlah kendaraan roda empat yang terparkir di dalam DPRD Makassar juga tak luput dari sasaran pembakaran.
Sumber: rmol
Foto: Sejumlah kendaraan dibakar massa di area Gedung DPRD Makassar, Jumat, 29 Agustus 2025. (Foto: Dokumentasi Warga)
Artikel Terkait
Viral, Sopir Bus SDIT Diduga Cabuli Siswi Kelas 1 SD: Celana Korban Dipelorotin lalu Memainkan Jari Telunjuknya
Whoosh Bikin Negara Tekor, DPR Singgung Jebakan ‘Sunk Cost Fallacy’: Sejak Awal Proyek Ini Tak Layak
Dibongkar Purbaya! Siapa ‘Benteng Perlindungan Koruptor’ di Bea Cukai?
Geger Komet 3I/Atlas Disebut Pesawat Alien, BRIN: Itu dari Luar Galaksi, Usianya 7 Miliar Tahun