NARASIBARU.COM -Pasangan capres dan cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sudah mengumumkan deklarasi paslon sebelum mendaftarkan diri ke KPU.
Prabowo dan Gibran sempat tampil bersama dan di depan para ketum partai koalisi dan puluhan ribu kader partai dan relawan di Indonesia Arena, GBK, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).
Gibran pada kesempatan itu memberikan kata sambutan perihal sejumlah program unggulan mereka, di antaranya Dana Abadi Pesantren, bantuan UMKM Milenial, dan Kartu Indonesia Sehat (KIS) Lansia yang menuai pujian dan tepuk tangan gemuruh para hadirin.
Setelahnya, Prabowo merangkul Gibran dan menyampaikan dirinya merasa tidak salah memilih putra sulung Presiden Jokowi itu sebagai calon wakil presidennya untuk melenggang maju dalam kontestasi Pilpres 2024.
Artikel Terkait
Danantara Ambil Alih 28 Perusahaan di Sumatra, Termasuk Tambang Agincourt Grup Astra
Insiden Paspampres vs Pers Inggris di London: Kronologi Lengkap & Tanggapan Resmi
Indonesia dalam Dewan Perdamaian Trump: Pelanggaran Prinsip Bebas Aktif?
Satpam SMP di Luwu Utara Dihajar Murid Saat Tegur Bolos: Kronologi & Fakta Polisi