Sandiaga Uno Kenalkan Bank Infaq di Bekasi, Model Pinjaman Modal Usaha Tanpa Riba

- Jumat, 19 Mei 2023 | 08:01 WIB
Sandiaga Uno Kenalkan Bank Infaq di Bekasi, Model Pinjaman Modal Usaha Tanpa Riba

WARTAKOTALIVE.COM, BEKASI - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri halal bihalal di Masjid Jami Al-Ikhwan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (18/5/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga kembali memperkenalkan bank infaq.

Bank infaq sendiri telah diluncurkan Sandiaga Uno pada 2019.

Saat ini sudah ada 76 bank infaq yang berdiri di 42 kota dan 15 provinsi Indonesia.

Bank infaq sendiri hadir karena melihat rendahnya inklusi keuangan di Indonesia, yang mana beberapa persen masyarakat Indonesia belum terlayani lembaga keuangan.

Baca juga: Dirlantas PMJ Ingatkan Pengendara tak Menyogok saat Kena Tilang Manual, Sebab Bisa Jadi Tersangka

Selain itu, Bank Infaq juga sangat bermanfaat bagi masyarakat hingga bisa meretas kemiskinan dan menciptakan 4,4 juta lapangan pekerjaan.

Masyarakat yang terbebani biaya hidup dan pinjol (pinjaman online) atau yang ingin meminjam modal usaha, solusinya adalah Bank Infaq.�

"Bank Infaq Al-Ikhwan yang menjadi salah satu Bank Infaq terbaik dan bisa mengentaskan kemiskinan, bisa bermanfaat bagi masyarakat, dan juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan yang target kita menciptakan 4,4 juta�lapangan kerja�baru," kata Sandiaga dalam ketetangan yang diterima.


Halaman:

Komentar