"Saya berharap setelah serangkaian insiden di sepak bola SEA Games, manajer dari AFC, AFF, dan federasi sepak bola nasional akan melihat ke belakang dan menemukan metode yang efektif untuk mencegahnya secara efektif di masa depan," tandasnya.
AFC pun buka suara soal insiden tersebut. Dilaporkan oleh Reuters, juru bicara AFC mengungkapkan kekecewaan atas keributan yang terjadi dan pihaknya akan melakukan investigasi.
"AFC kecewa dengan insiden yang kacau di final sepak bola SEA Games. AFC menggarisbawahi pentingnya permainan yang adil, saling menghormati dan sportivitas, dan tak memberikan toleransi terhadap semua tindakan kekerasan semacam itu," ungkap seorang juru bicara AFC, Kamis (18/5), dikutip dari Reuters.
Sumber: kumparan.com
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Jokowi dan Budi Arie, Dua Orang Paling Ruwet
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?