Crash Paling Heboh di MotoGP Prancis, Hampir Separuh Grid Nyungsep Bareng di Satu Tikungan

- Kamis, 11 Mei 2023 | 15:00 WIB
Crash Paling Heboh di MotoGP Prancis, Hampir Separuh Grid Nyungsep Bareng di Satu Tikungan
Crash Paling Heboh di MotoGP Prancis, Hampir Separuh Grid Nyungsep Bareng di Satu Tikungan Crash Paling Heboh di MotoGP Prancis, Hampir Separuh Grid Nyungsep Bareng di Satu Tikungan MotoGP Prancis pernah menyajikan insiden-insiden heboh, salah satunya balapan di kelas Moto3 pada tahun 2017 silam. Gridoto / Sport Rezki Alif Pambudi May 10th, 7:15 PM May 10th, 7:15 PM

NARASIBARU.COM - MotoGP Prancis di Sirkuit Bugatti, Le Mans, pernah mencatatkan sejumlah insiden yang tak terlupakan dalam sejarah.

Salah satu kecelakaan terbesar pernah terjadi pada gelaran MotoGP Prancis tahun 2017 silam, di mana hampir separuh grid kelas Moto3 jadi korbannya.

Kejadian bermula dari crash yang melibatkan pembalap asal Malaysia, Adam Norrodin, di tikungan 6 pada lap pertama lomba.

Insiden lap pertama tersebut menimbulkan kebocoran oli pada motor Norrodin, yang akhirnya mengotori permukaan aspal.

Sayangnya Race Direction dan petugas marshal kurang terlalu tanggap dengan kejadian lap pertama tersebut.

Balapan pun tetap dilanjutkan tanpa menyadari bahaya besar akibat oli yang tercecer di atas aspal.

Kesalahan tersebut harus dibayar mahal pada lap berikutnya, karena ada banyak sekali pembalap yang akhirnya terjatuh di area tersebut.

Jorge Martin dan Romano Fenati menjadi pembalap yang pertama terjatuh, disusul dengan banyak rider lain di titik yang sama.

Proses kejadiannya sama, pembalap langsung terjatuh saat menginjak area aspal yang licin karena tumpahan oli, seperti yang ditunjukkan video berikut ini:

Baca Juga: Aleix Espargaro Akan Pensiun Usai MotoGP 2024, Jadi Berkah Besar Buat Miguel Oliveira

Red flag pun kemudian dikibarkan untuk menghentikan balapan yang sangat kacau tersebut.

Setelah dihentikan selama 30 menit untuk evakuasi dan pembersihan aspal, balapan dimulai kembali dengan pemangkasan jumlah lap.

Joan Mir yang kala itu membela tim Leopard Racing, berhasil keluar sebagai pemenang balapan.

Pembalap yang kini membela tim Repsol Honda tersebut juga mengakhiri musim sebagai juara Moto3 2017. 

Kalau di gelaran MotoGP Prancis 2023 akhir pekan ini, akan ada peristiwa apa ya?

 

Copyright Gridoto 2023

Related Article

Bukan Alvaro Bautista, Terungkap Alasan Teknis Ducati Pilih Danilo Petrucci Gantikan Enea Bastianini di MotoGP Prancis 2023 Lebih Besar dari Kebanyakan Pembalap MotoGP, Yamaha Siapkan Kontrak Fantastis Buat Toprak Razgatlioglu Resmi, Pengadilan Tinggi MotoGP Hanguskan Double Long Lap Penalty Marc Marquez

Sumber: gridoto.com

Komentar