Pemkab Sukoharjo siapkan 12 program prioritas tahun 2024. Program tersebut meliputi banyak bidang seperti pendidikan, infrastruktur, kesehatan, olahraga dan lainnya. Organisasi perangkat daerah (OPD) terkait diminta segera bersiap melakukan proses lelang di awal tahun ini.
Widodo mengatakan, Pemkab Sukoharjo menyiapkan 12 program prioritas tahun 2024 yang akan dikerjakan oleh sejumlah OPD. Persiapan sebelumnya telah dilakukan Pemkab Sukoharjo dengan melakukan perencanaan dan perhitungan kebutuhan anggaran pelaksanaan pembangunan.
Baca Juga: Tempat karaoke di Tegal terbakar, enam orang tewas dan tiga lainnya terluka
Pemkab Sukoharjo juga telah meminta kepada OPD terkait untuk serius dalam perencanaan dan pelaksanaan 12 program prioritas 2024. Salah satu hal penting tersebut yakni terkait persiapan lelang.
"Pemkab Sukoharjo sudah melaksanakan tahapan dan per 4 Januari 2024 lalu telah selesai penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) 2024 yang dilakukan 3 Januari 2024 lalu dimana disana dijelaskan mengenai 12 program prioritas tersebut. Selanjutnya tinggal OPD pelaksana yang akan bekerja," lanjutnya.
Widodo menjelaskan, sebanyak 12 program prioritas Pemkab Sukoharjo tahun 2024 paling banyak terdapat pada DPUPR Sukoharjo sebanyak tujuh proyek fisik pembangunan. Proyek tersebut seperti jalan, drainase, jembatan, jaringan irigasi dan tanggul sungai.
Baca Juga: Formasi CASN Salatiga 2024, prioritas jabatan guru dan tenaga kesehatan
"Paling banyak tahun 2024 DPUPR Sukoharjo seperti halnya di tahun 2023 lalu. Sedangkan OPD lain juga masuk program prioritas seperti Disdikbud, Dishub, DKK, Dinas Pertanian dan Perikanan dan Disporapar," lanjutnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianmerapi.com
Artikel Terkait
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid