NARASIBARU.COM - Pengacara Alvin Lim kembali menyinggung Mahfud MD, kali ini soal Petisi 100 pemakzulan Presiden Joko Widodo.
Pengacara yang kerap vokal terhadap peradilan hukum di Indonesia ini merasa bingung dengan sikap Mahfud MD selalu Menkopolhukam yang memfasilitasi pemakzulan Presiden Jokowi.
Menurutnya orang yang memakzulkan Jokowi selaku presiden yang sah maka berarti mengkhianati negara.
“Menkopolhukam Mahfud MD, katanya ini professor dia dulu pernah memimpin eksekutif, legislatif dan yudikatif.” kata Alvin Lim dikutip NARASIBARU.COM dari YouTube QUOTIENT TV pada Rabu (14/1/2024)
“Tapi yang saya bingung orang mau mengkhianati negara mau memakzulkan presiden yang sah loh, presidennya sah loh malah difasilitasi malah diajari bagaimana caranya. Saya bingung gitu loh,” imbuhnya.
Pengacara sempat tersandung kasus pemalsuan identitas ini kembali menegaskan bahwa seharusnya Menkopolhukam wajib melindungi negara karena sebagai tiang tonggak dari hukum.
Artikel Terkait
Menkeu Purbaya: APBN Bertujuan Membuat Seluruh Rakyat Kaya, Mari Kita Kaya Bersama!
Viral 2 Jam Terjebak Macet Parah Jakarta, Turis Korea Ngamuk Sampai Kencing dalam Botol
Hamish Daud Liburan Bareng Sasha Sabrina Alatas ke Bangkok? Dugaan Perselingkuhan Suami Raisa Terkuak
Pengakuan Alumni Seangkatan Gibran: UTS Insearch Cuma Kursus Bahasa Inggris, Bukan Setara SMA