NARASIBARU.COM - Seorang guru menangis histeris setelah terpeleset dan jatuh ke lumpur di Desa Cimoyan, Kecamatan Patia, Pandeglang, Banten. Insiden ini terjadi karena kondisi jalan yang rusak parah dan penuh lumpur.
Video kejadian tersebut viral setelah diunggah oleh akun Instagram @coffelaaatte.
Pantauan di lokasi usai video viral, kondisi jalan tersebut memang penuh lumpur setelah diguyur hujan. Tak lama berselang, seorang pengendara motor remaja putri juga terjatuh saat mencoba melintasi jalan yang licin.
Sepeda motor gadis tersebut juga sulit menyala setelah tercebur lumpur. "Sering (pengendara motor terjatuh) di sini. Kemarin guru SMP jatuh, nangis dia," ujar Karinah, ibu dari remaja putri yang terjatuh di lokasi, Sabtu (1/3/2025).
Artikel Terkait
Viral 2 Jam Terjebak Macet Parah Jakarta, Turis Korea Ngamuk Sampai Kencing dalam Botol
Hamish Daud Liburan Bareng Sasha Sabrina Alatas ke Bangkok? Dugaan Perselingkuhan Suami Raisa Terkuak
Pengakuan Alumni Seangkatan Gibran: UTS Insearch Cuma Kursus Bahasa Inggris, Bukan Setara SMA
Ahmad Sahroni Sindir Penjarah Rumahnya: Boro-Boro Bayar Pajak, Pasti Nunggu Sembako