NARASIBARU.COM - Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil) Riau, H. Sulaiman digrebek oleh aparat kepolisian Polda Riau di hotel mewah di Pekanbaru.
Sulaiman didapati sedang asik berduaan dengan seorang wanita di Kamar Hotel Premiere.
Wanita tersebut bukanlah istrinya.
Berdasarkan informasi yang beredar, wanita itu berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di salah satu dinas di Kabupaten di Riau.
"Bukan (istri Wabup). Wanitanya itu seorang PNS di kabupaten itu juga," tutur Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Pol Asep Darmawan, Jumat (26/5/2023).
Berdasarkan informasi yang dihimpun tribunpekanbaru.com, wanita yang dimaksud ternyata menjabat sebagai kepala bidang (Kabid) di Dispenda.
Hal ini pun dibenarkan oleh Asep saat ditanyai kepadanya.
"Iya betul," papar Asep.
Lanjut Asep, saat ini Wabup Rohil dan wanita itu masih diperiksa intensif.
Keduanya diamankan di Markas Polda Riau.
Artikel Terkait
Isi Pertamax karena Takut Pertalite Bermasalah, Motor Warga Tuban Justru Jadi Tak Bertenaga
Ulat di Menu MBG Diklaim Tinggi Protein dan Bisa Dikonsumsi, Ini Kata Peneliti
Ada Ulat di Menu MBG, Kepala SPPG: Itu Jenis Ulat yang Bisa Dikonsumsi dan Tinggi Protein
Emosi karena Hotspot Dimatikan, Padahal Sudah Berikan Istri, Warga Siak Habisi Rekan Sendiri