NARASIBARU.COM - Proyek Sirkuit Mandalika diketahui menghasilkan kerugian dan utang. Hal tersebut masih jadi pembahasan hangat, bahkan menyeret nama Giring Ganesha.
Pasalnya, saat sirkuit Formula E hendak dibangun, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu viral mengkritik lokasi yang akan dijadikan sirkuit. Bahkan, video Giring yang terperosok di lumpur juga kembali viral di tengah pembicaraan persoalan Sirkuit Mandalika.
"Halo @Giring_Ganesha gimana Kabarnya hari ini …..ditunggu ya Postingan Anda Tentang Hutang Mandalika mencapai 4, 6 Triliun @Giring_Ganesha, Jangan Cuma Formula E aja yg Kau Kritik @Giring_Ganesha Mandalika Juga harus Kau Kritik," kata salah seorang warganet sembari membagikan video dan berita terkait, mengutip fajar.co.id, Kamis (22/6/2023).
Warganet pun ramai berkomentar di akun tersebut. Mereka juga mendesak respons Giring terkait permasalahan Sirkuit Mandalika.
"Akhirnya,@Giring_Ganesha mlu dngn sndirinya,stelah mngkritik pak Anies Baswedan dngn bngun sirkuit formula E,kta dia tinggal 5 bln lgi & mnghambur hamburkn uang wrga dki.Tau2nya pak Anies bisa rampung 54 hri kurang lebih 2 bln,yg 3 bln buat kita kritik balik ke @Giring_Ganesha," ujar warganet lainnya.
Artikel Terkait
Kontroversi Ijazah Jokowi: Rektor UGM Sebut 2 Tanggal Lulus Berbeda, Mana yang Benar?
Reshuffle Kabinet Prabowo: Strategi Lepas dari Geng Solo dan Bayang-Bayang Jokowi?
Reshuffle Kabinet Prabowo 2026: Menlu Retno Marsudi & Menko PMK Muhadjir Effendy Diganti?
Reshuffle Kabinet Prabowo: Calon Wamenkeu Juda Agung hingga Rotasi Menlu Sugiono