NARASIBARU.COM -Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, mengajak seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Arab Saudi untuk memilih Amin alias Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.
Muhaimin yang berpasangan dengan Anies Baswedan, menjanjikan di bawah kepemimpinannya kelak Indonesia akan lebih makmur dan lebih merata.
Hal itu disampaikan sosok yang akrab disapa Cak Imin, di sela-sela menjalani ibadah umrah, di Makkah, Arab Saudi. Cak Imin berangkat ke tanah suci di hari ke-16 masa kampanye dan akan pulang ke tanah air pada hari ke-20 masa kampanye atau 17 Desember mendatang.
"Jangan lupa 14 Februari untuk seluruh rakyat Indonesia pilih Amin nomor 1, jangan lupa untuk seluruh warga Indonesia yang ada di Saudi tanggal 9 bulan Februari 2024 pilih nomor 1," kata Cak Imin seperti dikutip redaksi melalui akun Instagram miliknya, Kamis (17/12).
Cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga mengirimkan doa khusus untuk bangsa Indonesia dari tanah suci Makkah.
"Doa untuk masyarakat dan bangsa Indonesia semoga kita semua senantiasa sehat dan bahagia, pemilu berjalan aman lancar damai, dan Amin menang," demikian Cak Imin.
Cak Imin berangkat umrah dengan didampingi ibundanya, Nyai HD Muhassonah Hasbullah dan istrinya Rustini Murthadho.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
IRONI! Gegara Sang Ayah Dukung Pemakzulan Gibran, Letjen TNI Kunto Arief Wibowo Putra Try Sutrisno Kini Dimutasi
Ini 10 Menteri dengan Kinerja Terbaik, Abdul Muti Peringkat Pertama
Anggota DPR Kritik Dedi Mulyadi: Tak Semua Problem Harus Diselesaikan Tentara!
Lampu Hijau! Menhan Sjafrie Soal Usulan Forum Purnawirawan TNI Makzulkan Gibran: Kami Kaji Lebih Mendalam Lagi