NARASIBARU.COM- Tiga orang meninggal dunia akibat robohnya tembok SPBU di Jalan Prof Dr Soepomo, Tebet Barat, Jakarta Selatan pada Minggu (21/1/2024).
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasudin Gulkarmat) Jakarta Selatan, Syamsul Huda, mengonfirmasi bahwa ketiga korban merupakan satu keluarga terdiri dari bapak, ibu, dan anak, sementara satu orang lainnya mengalami luka-luka.
Ketiga korban yang meninggal adalah Sumedi Riyanto (80) dan Thio Tjnnio (74) yang merupakan suami-istri, serta anak mereka, Ami Kusuma Dewi (35).
Baca Juga: Gunung Merapi Erupsi Dua Kali, Keluarkan Awan Panas Guguran
Syamsul Huda menjelaskan bahwa tembok pinggir SPBU roboh akibat angin kencang, menimpa warung milik keluarga tersebut. Tembok tersebut diketahui sudah retak sebelumnya.
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?