NARASIBARU.COM - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau, Supardi mengembalikan mobil listrik Toyota bZ4X yang dihibahkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.
Mobil listrik itu dikembalikan, kemudian ditukar dengan mobil yang lebih besar, yaitu Fortuner.
Kejati Riau meminta mobil yang lebih besar untuk mendukung operasional ke daerah-daerah terpencil di Riau.
"Saya mencari (mobil) yang bisa untuk keluar kota. Kalau mobil listrik itu untuk dalam kota, bagus," ujar Kajati Riau, Supardi saat diwawancarai wartawan, Selasa (6/6/2023).
Dia mengatakan, permintaan untuk menukar mobil listrik ke mobil Sport Utility Vehicle (SUV), itu sebagai langkah penunjang kinerja, mengingat tingginya mobilitas ke luar kota.
Kendati begitu, Supardi menyatakan sangat mendukung penggunaan mobil ramah lingkungan, tetapi keterbatasan fasilitas jadi salah satu pertimbangan.
"Seandainya fasilitas di sana, di daerah sudah ada, ya bagus juga (menggunakan mobil listrik)," kata Supardi.
Permintaan untuk menukar mobil listrik itu, lanjut Supardi, sudah dikabulkan oleh Pemprov Riau. Mobilnya telah diganti dengan Toyota Fortuner.
"Sudah ditukar. Pokoknya ditukar dengan mobil gitu lah, mobil besar, mobil Fortuner," sebut dia.
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?