DENPASAR, radarbali.id - Komplotan gangster asal Meksiko yang bikin onar di Bali dan melakukan penembakan secara brutal terhadap turis Turki sudah dibekuk oleh tim Bareskrim Mabes Polrfi di kontrakan No. 5, disalah satu Perumahan di Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Sabtu (27/1/2024) sekitar pukul 07.00.
Ketiga gengster asal Meksiko ini langsung di kerangkeng di tahanan Polda Bali. Ketiganya diperiksa maraton oleh tim gabungan dipimpin Bareskrim Mabes Polri di Polda Bali, hingga Minggu (28/1/2024).
Mereka diperiksa untuk mencari tahu hubungan dan latar belakang dua kelompok ini. Baik motif sebenarnya dan juga kronologi sejak kapan dan di mana Escobedo Juan Antonio, 24. Aramburo Contreras Jose Alfonso, 32. Dan Deraz Gonzalez Victor Eduardo, 36, berkenalan dengan lelaki Turki bernama Turan Mehmet, 30, dan tiga temannya lagi.
Baca Juga: Badah! Modus Hipnotis, Pria di Ubud Curi Barang di Butik
Juga dari mana asal usul senjata api yang di miliki, lalu menembak penghuni Vila Palm House, Banjar Pempatan, Tumbak Bayuh, Mengwi, Selasa (23/1) sekitar pukul 01.00.
"Mereka sementara jalani pemeriksaan maraton oleh tim gabungan di pimpin Kabareskrim Mabes Polri," sebut sumber, Minggu (28/1).
Walaupun demikian, Sumber yang betugas di lingkungan Polda Bali ini mengatakan, bahwa informasi yang diperoleh, tiga orang dari kelompok yang memiliki sikap tidak positif alias gengster dengan kelompok Turki yakni Turan Mehmet dan tiga orang temannya lagi sudah saling kenal.
Artikel Terkait
KPK Wajib Periksa Jokowi dan Luhut terkait Kasus Whoosh
Kasus Ijazah Jokowi Masuk Babak Baru, Selangkah Lagi Ada Tersangka
Tak Peduli Luhut, Jokowi atau Siapa pun, Semua Harus Diperiksa di Kasus Whoosh
Kapan Adik Jusuf Kalla cs Dijebloskan ke Sel Tahanan?