Bahkan jika dibandingkan dengan jumlah kendaraan pada hari biasa, maka kenaikannya mencapai ratusan persen. Karena menurut Dondi, jumlah kendaraan yang singgah di Rest Area 207 pada hari biasa, hanya mencapai 4ribu kendaraan.
"Kalau dibandingkan dengan hari biasa, naiknya ratusan persen," ujar Dondi.
Dondi menuturkan, ada beberapa alasan mengapa Rest Area 207 Tol Palikanci ini, cukup banyak disinggahi oleh para pemudik, salah satunya karena fasilitas yang memadai.
Baca Juga: Bang Harry Bikin 'Lomba Pancing' Biar Jakarta Timur 'Nyaman Nyeruput
Selain jumlah tenant yang cukup banyak, baik itu UMKM atau diluar UMKM, fasilitas masjid yang ada di rest area ini juga, sangat representatif, karena bisa menampung ratusan jamaah.
"Selain itu, stok BBM di rest area ini, selalu tersedia," kata Dondi.
Dondi mengungkapkan, kenaikan jumlah kendaraan yang singgah di Rest Area 207, sudah terjadi sejak H-3 Natal kemarin. Namun puncaknya, terjadi pada malam kemarin.
Dikarenakan membludaknya jumlah kendaraan yang singgah di rest area ini, membuat pihaknya terpaksa menerapkan sistem buka tutup, untuk menghindari antrean kendaraan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: mediusnews.com
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!