NARASIBARU.COM - Kini semakin banyak ditemukan video yang menampilkan siapa Panji Gumilang dan Ponpes Al Zaytun yang dipimpinnya.
Terbaru banyak beredar video yang dianggap nyeleneh oleh netizen, sehingga publik terus menyorot keberadaan Ponpes Al Zaytun.
Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube Fakta Israel dengan durasi 59 detik, menayangkan sebuah tampilan nyanyian keroncong lagu Yahudi yang dibawakan oleh grup kerondong Ponpes Al Zaytun.
Dalam tampilan tersebut dituliskan digelar pada acara Tolerance Film Festival 2016 Hadassah of Indonesia. Ada enam orang laki-laki sebagai pemusik. Terdapat juga seorang perempuan berjilbab merah bernyanyi lagu Yahudi atau Israel.
Havenu Shalom Alechem merupakan potongan lagu yang dinyanyikannya dengan penuh percaya diri.
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!