Andhi Pramono menyebut, bahwa di rumah mewah viral itulah dirinya mengurus kedua orang tua.
Lantas siapakah sosok kedua orangtua Andhi Pramono?
Mengutip tayangan chanel YouTube 55 TV, Andhi Pramono mengatakan, jika sang ayah adalah seorang guru.
Sedangkan ibunya hanyalah ibu rumah tangga biasa yang tak tamat SMP.
"Bapak saya ngajar di dua tempat. Bapak saya ngajar STM Kristen padahal bapak saya muslim. Terus ngajar STM Muhammadiyah, tapi sekarang sudah purna tugas. Dia buat sekolahan sendiri dan dipimpin sama bapak saya dan teman-temannya sampai sekarang," jelasnya
Harta kekayaan Andhi Pramono
Terkait hal tersebut, publik tentu dibuat penasaran dengan nilai harta kekayaan Andhi Pramono.
Mengutip laman LHKPN KPK, periode laporan 28 Februari 2021/Periodik – 2020 atas nama Andhi Pramono, ternyata jumlahnya mencapai Rp 13.610.025.108 atau sekira lebih dari Rp 13 miliar.
Ia tercatat memiliki rumah atau tanah sebanyak 15 bidang tersebar di sejumlah daerah. Tak hanya itu, Andhi Pramono juga memiliki mobil sebanyak 13 unit. [IndonesiaToday/Haluan]
Sumber: harianhaluan.com
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
AHY Pastikan APBN Bakal Ikut Menanggung Utang Whoosh
Siap Tanggung, Prabowo Minta Jalur Whoosh Dilanjut hingga Banyuwangi Jawa Timur
Ahmad Sahroni Cerita Jatuh dari Plafon Saat Rumahnya Dijarah
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci