Hasil tersebut, kata Budi tidak jauh berbeda dengan prediksi pergerakan masyarakat yang telah dilakukan oleh Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub yang mencapai 107 juta orang.
Agar bisa dilakukan penanganan yang lebih baik, kata Budi pihaknya akan terus melakukan upaya yang lebih akurat terkait dengan pergerakan masyarakat.
Sementara itu, berdasarkan dari data kepolisian Republik Indonesia selama masa Nataru tepatnya sejak 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024, terjadi penurunan kecelakaan lalu lintas sebesar 12 persen. Di mana jumlah kecelakaan lalu lintas sebanyak 3.412 kejadian.
Sedangkan dari hasil pemantauan Posko Pusat Nataru yang dilakukan pada 19 Desember 2023 sampai dengan 3 Januari 2024, telah tercatat total jumlah penumpang yang menggunakan moda angkutan umum darat 16,48 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: genmilenial.id
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Jokowi dan Budi Arie, Dua Orang Paling Ruwet
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?