WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Faisol Riza menyampaikan ada partai politik (parpol) pengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) yang bakal bergabung dengan koalisi besar.
Hal tersebut disampaikannya�saat sejumlah elit PKB dan Partai Golkar bertemu di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (10/5/2023).
"Ada kemungkinan partai yang kabarnya dari awal mendukung Pak Ganjar juga akan berbalik untuk gabung dalam koalisi ini,� kata Faisol Riza.
Namun, Faisol Riza yang juga menjabat Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Presiden DPP PKB enggan menyampaikan secara detail parpol apa yang akan bergaung nantinya.�
Dirinya hanya mengatakan bahwa parpol yang menduduki parlemen juga kemungkinan akan bergabung.
"Sudah ada pembicaraan untuk bergabungnya satu partai parlemen di koalisi yang diperluas ini,� pungkas Faisol.�
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
AHY Pastikan APBN Bakal Ikut Menanggung Utang Whoosh
Siap Tanggung, Prabowo Minta Jalur Whoosh Dilanjut hingga Banyuwangi Jawa Timur
Ahmad Sahroni Cerita Jatuh dari Plafon Saat Rumahnya Dijarah
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci