NARASIBARU.COM - Sebuah video viral di media sosial yang menunjukkan seorang anggota polisi Patwal (Patroli dan Pengawalan) Satlantas Polres Bogor bernama Aipda H yang menendang seorang pemotor hingga masuk ke semak-semak.
Aipda H menendang pemotor tersebut karena dianggap menghalangi kendaraan yang dikawalnya.
Aksi tersebut terjadi di Jalan Raya Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (14/3/2025).
Saat itu, Aipda H tengah melakukan pengawalan mobil Alphard putih.
Terbaru ini, kasus berakhir dengan damai.
Aipda H telah mendatangi pemotor yang ditendangnya dan keduanya telah berdamai.
Demikian yang disampaikan Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama.
"Kemarin sudah ketemu, terakhir keduanya sudah melakukan mediasi dan alhamdulillah mencapai kesepakatan damai, saling meminta maaf satu sama lain," ujarnya.
Ia menuturkan, keduanya sama-sama salah.
"Memang dilihat juga, baik yang ngawal, yang dikawal maupun kendaraan tersebut sama-sama memiliki kesalahan,"
"Yang ada di jalan itu saling bersinggungan, terjadi serempetan, akhirnya rame," kata AKP Rizky seperti yang diwartakan TribunnewsBogor.com.
Selain itu, AKP Rizky mengatakan bakal melakukan evaluasi kepada anggotanya yang bertugas untuk Patwal.
Artikel Terkait
Menkeu Purbaya: APBN Bertujuan Membuat Seluruh Rakyat Kaya, Mari Kita Kaya Bersama!
Viral 2 Jam Terjebak Macet Parah Jakarta, Turis Korea Ngamuk Sampai Kencing dalam Botol
Hamish Daud Liburan Bareng Sasha Sabrina Alatas ke Bangkok? Dugaan Perselingkuhan Suami Raisa Terkuak
Pengakuan Alumni Seangkatan Gibran: UTS Insearch Cuma Kursus Bahasa Inggris, Bukan Setara SMA