NARASIBARU.COM - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan aksi kekerasan kepada hewan. Seekor anjing dikuliti hidup-hidup. Peristiwa ini dikabarkan terjadi di daerah Sragen, Jawa Tengah. Meski begitu, Polres Sragen membantah peristiwa tersebut terjadi di wilayahnya.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni meminta pihak kepolisian melakukan penyelidikan. Aparat harus mampu mengungkap pelaku sesungguhnya dan segera melakukan penangkapan.
“Ini sungguh tindakan biadab dan melanggar hukum karena banyak sekali pelanggarannya di sini. Meski hanya satu anjing, tapi pelanggarannya banyak. Misalnya, mungkin saja ini anjing curian, yang ada pemiliknya tapi mereka main ambil saja. Ini kan pencurian sadis dan ini banyak terjadi," kata Sahroni, Senin (9/6).
Artikel Terkait
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid