Program Makan Siang dan Susu Gratis Rentan Dikorupsi dan Belum Prioritas

- Senin, 01 Januari 2024 | 18:31 WIB
Program Makan Siang dan Susu Gratis Rentan Dikorupsi dan Belum Prioritas

Lebih lanjut kata Umam, program-program dengan embel-embel “gratis” kontestan Pilpres 2024 menguntungkan dari sisi insentif elektoral. Namun, ia menyebut aspek prioritas penyusunan program harus diperhatikan oleh para kandidat.

Hal tersebut disampaikan Umam menanggapi fenomena munculnya program-program dengan embel-embel “gratis” untuk masyarakat di Pilpres 2024.

Kata Umam, program-program gratis tersebut berkaitan langsung dengan kekhawatiran masyarakat mengenai mahalnya harga-harga kebutuhan.

"Kita memiliki struktur masyarakat yang sekitar 40 persen yang terkategori miskin atau hampir miskin dalam kategori World Bank (Bank Dunia), tetapi kemudian kelompok itu harus dipetakan betul, mana yang berhak mendapat uluran tangan negara, mana yang tidak.

Mengenai program makan siang dan susu gratis Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Umam menyinggung transformasi ekonomi negara-negara Asia Timur yang disebutnya bertumpu pada penguatan sumber daya manusia.

"Untuk transformasi ekonomi, hal yang diperlukan adalah meletakkan penguatan basis pendidikan yang terintegrasi dengan industri," tandas Umam.(ati)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: krjogja.com


Halaman:

Komentar