NARASIBARU.COM - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diketahui terbang ke Kabupaten Rembang, Jawa Tengah pada hari ini, Sabtu (13/5/2023).
Ganjar Pranowo diketahui terbang naik helikopter untuk mengunjungi Rembang.
Tak sendirian, Ganjar Pranowo terbang naik helikopter bersama sang istri, Siti Atiqoh Supriyanti.
Kunjungan Ganjar Pranowo bukanlah tanpa tujuan.
Melansir Kompas.com, Ganjar Pranowo terbang naik helikopter ke Rembang untuk menghadiri acara ngunduh mantu adik dari Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.
Dalam unggahannya melalui akun Instagram, Ganjar Pranowo menuliskan bahwa dirinya menghadiri acara ngunduh mantu Gus Zaim Cholil dan Adelia Nanda Puti.
Ganjar Pranowo pun mendoakan kebaikan bagi pengantin.
"Gus Zaim Cholil, insyaAllah panjenengan dikaruniai keluarga bahagia dunia-akhirat. Yang mampu melalui rintangan dan ujian bersama-sama. Serta berbagi kebahagiaan di manapun berada," kata Ganjar Pranowo, dikutip TribunTravel dari akun Instagram @ganjar_pranowo, Sabtu.
"Pengantin baru ini merupakan saudara Ketua PBNU, KH. Yahya Chilol Staquf sekaligus saudara Gusmen Yaqut Cholil Qoumas," sambungnya.
Turun di stadion dan dijemput mobil golf
Helikopter yang membawa Ganjar Pranowo mendarat di Stadion Krida Rembang.
Untuk menuju lokasi acara, Ganjar Pranowo dijemput menggunakan mobil golf.
Saat memasuki lokasi acara, sejumlah warga tampak heboh dapat melihat Ganjar Pranowo secara langsung.
Bahkan tak sedikit warga yang terkejut karena tak menyangka Ganjar Pranowo hadir dalam acara tersebut.
Artikel Terkait
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?
Jika Nekat Jadikan Gibran Cawapres 2029, Prof Ikrar Yakin Prabowo Pasti Keok, Ini Alasannya