Menkominfo Budi Arie Bakal Bereskan Akun-Akun Buzzer yang Meresahkan Jelang Pemilu 2024

- Selasa, 18 Juli 2023 | 12:30 WIB
Menkominfo Budi Arie Bakal Bereskan Akun-Akun Buzzer yang Meresahkan Jelang Pemilu 2024

NARASIBARU.COM -  Budi Arie Setiadi resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI. Dia membeberkan, siap membereskan akun-akun yang meresahkan masyarakat jelang Pemilu 2024 antara lain seperti buzzer dan akun-akun media sosial yang menyebarkan informasi hoaks dan radikalisme.


Hal ini disampaikan Budi dalam konferensi pers usai serah terima jabatan di Gedung Kominfo, Jakarta Pusat, Senin (17/7/2023).


"Yang pasti, bahwa pengendalian platform-platform yang meresahkan masyarakat itu menjadi tugas dan tanggung jawab dari kementerian komunikasi dan informasi. Nanti soal caranya apa? Sabar," kata Budi.


Penindakan, kata Budi belum akan dilakukan dalam waktu dekat. Pasalnya, dia menilai suasana jelang Pemilu 2024 saat ini masih kondusif.


"Suasana kan belum panas sekarang, nanti kita persiapkan lah supaya narasi pemilu damai ini bisa," kata Budi.


Halaman:

Komentar