"Jangan semena-mena, Golkar bukan partai nenek moyang Luhut. Karena belum lama ini Bahlil juga sempat menyebut dirinya yang punya keinginan menjadi Ketum Golkar," ujar Jerry kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (26/7).
Doktor komunikasi politik lulusan America Global University itu memandang, Golkar bukan partai dinasti seperti saat dipegang Presiden kedua RI Soeharto.
Tetapi, Golkar kini memiliki tokoh-tokoh senior yang pernah menjabat sebagai Ketum, dan berperan penting dalam setiap pemilu.
"Jadi Luhut harus ingat, untuk bisa menjadi Ketum Golkar maka harus melewati para sesepuh yang ada," tuturnya.
"Di mana ada Akbar Tanjung, Aburizal Bakrie, Agung Laksono, Theo Sambuaga, sampai Jusuf Kalla," tandas Jerry.
Sumber: RMOL
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Reaksi Jokowi Usai Tahu Logo Wajahnya Dibuang Ormas Projo
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?