NARASIBARU.COM -Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mendukung Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024 menyatakan siap berkompetisi menghadapi koalisi pendukung Prabowo secara sehat, jujur, dan adil.
“Kami mengucapkan selamat kepada partai Gerindra, PKB, Golkar dan PAN yang sudah secara resmi mengusung Bapak Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Koalisi perubahan dan untuk persatuan menyambut baik keputusan tersebut.
Semoga ini menjadi tanda bagi majunya demokrasi di Indonesia. PKS yang sudah secara resmi mengusung bapak Anies Baswedan siap berkompetisi secara sehat, jujur dan adil,” Kata Juru Bicara PKS Muhammad Kholid di Jakarta, Senin (14/8).
Sebelumnya Partai Golkar bersama PAN akhirnya resmi mendukung Prabowo Subianto pada pilpres 2024 di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Mentang, Jakarta Pusat, kemarin. Dengan deklarasi tersebut, Golkar dan PAN bergabung dengan Partai Gerindra dan PKB mengisi poros Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).
Artikel Terkait
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?
Jika Nekat Jadikan Gibran Cawapres 2029, Prof Ikrar Yakin Prabowo Pasti Keok, Ini Alasannya