NARASIBARU.COM - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra membantah kabar dirinya akan menjadi menteri koordinator bidang politik, hukum dan keamanan (menko polhukam) menggantikan Mahfud MD.
Menurut kabar yang beredar, Yusril diisukan menggantikan posisi Mahfud yang maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
"Haha cuma rumor doang. Kabar angin bin kabar burung hehehe..," katanya di akun X resmi miliknya, pada Selasa (24/10/2023).
Saat ditanya akan segera dilantik untuk posisi menko polhukam RI pada Senin (23/10/2023), dia dengan tegas membantahnya.
Artikel Terkait
Reaksi Jokowi Usai Tahu Logo Wajahnya Dibuang Ormas Projo
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?