NARASIBARU.COM - Puluhan Ketua RW se Kelurahan Bahagia Kecamatan Babelan, Camat Babelan, tokoh agama dan tokoh masyarakat menandatangani Deklarasi Pemilu Damai 2024 di halaman Kelurahan Bahagia, Kamis (18/1/24).
Penandatanganan tersebut dibarengi dengan Sosialisasi Pemilu 2024 yang dibuka oleh Camat Babelan H Khoirudin dengan sejumlah nara sumber di antaranya, Danramil 04 Babelan, Kapten Kav Indayanto, Kanit Binmas Polsek Babelan Iptu Suwari, Lurah Bahagia Khoirul Anwar, Ketua PPK Babelan dan Ketua Panwascam Babelan.
Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara Sosialisasi dan Deklarasi Pemilu 2024 yang juga selaku Lurah Bahagia, Khoirul Anwar mengatakan, sosialisasi dan Deklarasi tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat di wilayah Kelurahan Bahagia untuk aktif dalam pelaksanaan Pemilu 2024 dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan Pemilu 2024 secara rukun dan damai.

"Dengan adanya sosialisasi dan Deklarasi pemilu dapat memberikan dampak yang positif dalam partisipasi masyarakat untuk turut mensukseskan Pemilu Damai 2024 di wilayah Kelurahan Bahagia," ujar Khoirul Anwar.
Dalam sambutannya, Camat Babelan H Khoirudin berharap, melalui sosialisasi dan Deklarasi Pemilu dapat menciptakan kesadaran dan kepedulian masyarakat dalam membangun Indonesia yang lebih maju, melalui partisipasi aktif dalam Pemilu.
Selain itu, katanya, masyarakat dapat memilih pemimpin yang dianggap terbaik untuk mewujudkan visi dan misinya negara yang lebih baik. √
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: satuarah.co
Artikel Terkait
IRONI! Gegara Sang Ayah Dukung Pemakzulan Gibran, Letjen TNI Kunto Arief Wibowo Putra Try Sutrisno Kini Dimutasi
Ini 10 Menteri dengan Kinerja Terbaik, Abdul Muti Peringkat Pertama
Anggota DPR Kritik Dedi Mulyadi: Tak Semua Problem Harus Diselesaikan Tentara!
Lampu Hijau! Menhan Sjafrie Soal Usulan Forum Purnawirawan TNI Makzulkan Gibran: Kami Kaji Lebih Mendalam Lagi