NARASIBARU.COM -Politisi muda PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka menegaskan tidak pernah berkhianat pada partai yang menaunginya. Maupun kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Penegasan ini disampaikan Gibran saat dirinya 'curcol' dicap pengkhianat gara-gara bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Solo, Jawa Tengah, Jumat (19/5/2023) lalu.
Dalam pertemuan itu hadir sejumlah orang yang mengaku relawan Jokowi dan Gibran. Mereka menyatakan dukungan kepada Prabowo sebagai capres 2024.
"Saya kan nggak pernah tidak tegak lurus. Uwong-uwong wae sing ngecap (orang-orang saja yang mengecap) saya pengkhianat, lha ngopo (kenapa)," kata Gibran, Selasa (24/5/2023).
Gibran juga membantah tudingan mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat bertemu Prabowo di salah satu angkringan di Solo tersebut.
Ia menegaskan tidak mewakili siapapun saat menjamu Prabowo.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Respons Keras Said Didu saat Prabowo Sebut Bertanggung Jawab atas Whoosh: Presiden Cabut Taring Purbaya!
Prof Henri Balik Badan Kritik Jokowi: Anaknya Belum Siap, Direkayasa Dipaksakan jadi Wapres
Saut Situmorang: Luhut jadi Dewa Penyelesaian Kebusukan Whoosh
Ekonom Deteksi Rencana Jahat di Proyek Whoosh Bengkak 1,2 Miliar USD