Lima Daerah dengan Jumlah Pulau Terbanyak di Provinsi NTT, Total Keseluruhan 609!

- Sabtu, 23 Desember 2023 | 18:30 WIB
Lima Daerah dengan Jumlah Pulau Terbanyak di Provinsi NTT, Total Keseluruhan 609!

Sementara itu, secara geografis Provinsi NTT ini memiliki batas-batas wilayah yaitu Utara berbatasan dengan Laut Flores, Selatan berbatasan dengan Samudera Hindia, Timur berbatasan dengan Negara Timor Leste, Barat berbatasan dengan Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Loker Pertambangan, PT Cakrawala Dinamika Energi untuk SMA/SMK, D3 dan S1: Dibuka Besar-Besaran!

Perlu diketahui, Provinsi NTT merupakan salah satu daerah Kepulauan terbesar di Indonesia.

Total pulau yang ada di Provinsi NTT sebanyak 609 pulau, sebagaimana ditetapkan dalam Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 101.1.-6117 tahun 2022.

Provinsi NTT berkarakteristik kepulauan dan memiliki luas wilayah lautan yang lebih besar daripada luas daratannya, yakni sekitar 200.000 km2 dibandingkan 46.446 km2.

Baca Juga: Cek Posisi dan Link Daftar! PT Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja Terbaru, Kerjasama Tim Diutamakan

Tak hanya itu, Provinsi yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara ini juga memiliki sejuta keindahan destinasi wisata yang elok nan memukau.

Destinasi wisata yang eksotis dan memukau di Provinsi NTT seperti, Danau Kelimutu, Taman Laut Alor, Wae Rebo, Labuan Bajo, Nihiwatu, Tanjung Bastian, Pantai Lasiana dan masih banyak lainnya.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: batastimor.com


Halaman:

Komentar